Halaman

Jalan MH Thamrin


Jalan Raya di Jakarta

Jalan Muhammad Husni Thamrin pada saat Car Free Day 30 Mei 2010
---------
Jalan Muhammad Husni Thamrin atau Jalan Thamrin adalah nama salah satu jalan utama Jakarta dan juga merupakan Pusat Bisnis. Nama jalan ini diambil dari nama seorang Pahlawan >>> 
Nasional Indonesia yaitu Mohammad Husni Thamrin. Jalan ini membentang sepanjang 2.5 KM dari Bunderan Air Mancur Bank Indonesia, Gambir, Gambir, Jakarta Pusat sampai Dukuh Atas, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Jalan ini melintasi 5 Kelurahan, yaitu kelurahan:
Gambir, Gambir, Jakarta Pusat
Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat
Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat
Menteng, Menteng, Jakarta Pusat
Kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat

Halte TransJakarta Bunderan HI 30 Mei 2010
-------
Jalan ini merupakan kawasan 3 in 1 dan dilalui oleh TransJakarta Koridor 1 dan juga biasa di pakai untuk Car Free Day. Di jalan ini terdapat Kedutaan-kedutaan Besar, Hotel Indonesia dan Bunderan HI.

Persimpangan
Jalan ini memiliki 4 persimpangan, yaitu:
Bunderan Air Mancur Bank Indonesia (menuju Tanah Abang, Merdeka Barat dan Merdeka Selatan)
Persimpangan Bank Mandiri Syariah (menuju Tanah Abang dan Kebon Sirih)
Persimpangan Sarinah (menuju Tanah Abang dan Kebon Sirih)
Bunderan HI (menuju Sudirman, Kebon Kacang, Menteng, dan Suropati)